PADANG LAWAS, sumutposonline.com - PT ANG (Aek Natio Group) bersama Muspika Kecamatan Aek Nabara Barumun memberikan tali asih alat tulis dalam rangka Vaksinasi anak usia 6 s/d 11 tahun di SD Negeri 1108 Desa Hadungdung Kecamatan Aek Nabara Barumun Kabupaten Padang Lawas, Rabu (23-2-2022) sekira pukul 10.00 wib.
Hal ini dibenarkan Kapolres Padang Lawas AKBP Indra Yanitra Irawan, SIK.MSi melalui Kapolsek Barumun Tengah AKP Syawalludin H. SH kepada awak media sumutposonline.com.
Dalam keterangan Kapolsek Barumun Tengah mengatakan, "Benar" PT ANG (Aek Natio Group) bersama Muspika Kecamatan Aek Nabara Barumun memberikan tali asih kepada anak berupa alat tulis yang telah melaksanakan Vaksinasi.
Kegiatan ini kita laksanakan demi hadirnya Polri ditengah tengah masyarakat dalam rangka memberikan rasa aman dan percepatan Vaksinasi menuju Indoneaia sehat. Ungkap Kapolsek.
Adapun yang turut hadir dalam melaksanakan Vaksinasi Anak di SD Negeri 1108 Desa Hadungdung, Kapolsek Barumun Tengah diwakili oleh BRIPKA Firmansyah, Management PT ANG diwakili oleh Humas Adam Pohan, Kepala SD Negeri 1108 Desa Hadungdung Sarmadan Harahap, Tim Vaksinator Puskesmas Padang Garugur, Danramil 10 Binanga diwakili oleh Serda Reulina Ginting.
(H.B LUBIS/SPOL)