-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Masyarakat Butuh Kepastian Hukum Kepemimpinan Padang Lawas

Sabtu, 18 Maret 2023 | Maret 18, 2023 WIB Last Updated 2023-03-18T01:40:55Z
PADANG LAWAS | Sumutposonline.com

Untuk menyikapi perihal polemik kepemimpinan di Kabupaten Padang Lawas. Dalam hal itu, Masyarakat butuh kepastian hukum kepemimpinan Padang Lawas. 

Hal ini disampaikan masyarakat Padang Lawas Syarifuddin Juhri Hasibuan, SE, Ak gelar Baginda Tagor Muda Hasibuan atau yang sering disapa (Ken-ken) saat dijumpai awak media dirumah kediamannya Desa Bunut Kecamatan Sosa Julu, Jum.at (17/03).

Tambahannya lagi, Kami selaku masyarakat Kabupaten Padang Lawas membutuhkan kepastian yang sebenarnya. Tentang siapa peminpin yang dapat menjalankan roda Pemerintahan yang syah sesuai dengan aturan dan perundang undangan yang berlaku.

Oleh sebab itu, Kami masyarakat ini butuh kepastian dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian dan juga Gubernur Sumut (Gubsu) Edy Rahmayadi, Agar masalah dualisme kepeminpinan ini cepat diselesaikan. Sehingga roda pemerintahan di bumi Dalihan Na Tolu Padang Lawas yang Bercaya dapat berjalan.

Disini saya juga mengharapkan  kepada para Ulama, Cerdik Pandai, Hatobangon, Harajaon ni Luat eks Kedewanan Negeri Se Barumun Sosa agar ikut serta bersuara pada semua element yg berkaitan dengan masalah ini. Utamanya kepada tokoh-tokoh pemekaran Padang Lawas dan Pejuang pemekaran.

Akibat dua lisme kepemimpinan di Padang Lawas, Hendak nya turut serta memberikan Andil untuk meng akhiri ke kisruhan ini. Kalaulah memang Bupati Padang Lawas H. Ali Sutan Harahap (TSO) sudah mampu dan bisa kembali memegang kepemimpinan, "Mari kita antar". Tapi kalau memang belum bisa karena kondisi kesehatan, "Kenapa harus kita paksakan".

Sementara saat ini, Kepemimpinan Padang Lawas dijabat oleh Plt Bupati Padang Lawas drg H. Ahmad Zarnawi Pasaribu, CHt, MM, MSi, MH yang notabennya sebagai "Wakil Bupati Padang Lawas" untuk menjalankan roda pemerintahan di Kabupaten Padang Lawas, Berhubung Bupati Padang Lawas H. Ali Sutan Harahap dalam keadaan sakit.

Kalaulah cinta akan daerah kita ini Padang Lawas, Tak akan kita biarkan bumi Dalihan Natolu ini makin tak jelas sehingga berdampak kekisruhan serta saling menghujat diantara kita masyarakat Padang Lawas. Ucapnya.

(H.B Lubis/SPOL)
×
Berita Terbaru Update