-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Khitanan Massal di Lingkungan Muhammadiyah Kabupaten Dairi Berjalan Sukses

Senin, 20 Desember 2021 | Desember 20, 2021 WIB Last Updated 2021-12-20T12:14:14Z

Dairi, Sumutposonline.com - Pimpinan Komisariat (PK) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Fakultas Ilmu Sosial (FIS) Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UIN SU) Bersama Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Dairi dan Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kabupaten Dairi melaksana khitanan massal gratis yang diadakan di Lingkungan Sekolah SD/SMP Muhammadiyah Panji Sibura Bura,Kelurahan Batang Beruh, Sidikalang Kabupaten Dairi, Minggu (19/12/2021).

Kegiatan Khitanan massal yang dilaksanakan tersebut dihadiri oleh Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu, Camat Sidikalang Robot Simanullang, Tokoh Masyarakat DR (HC) Abdul Angkat, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Dairi Abdul Gapur Simatupang, S.PdI,Ketua Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kabupaten Dairi Heri Murdani Kaloko, SP,pengurus PDM dan PDPM Kabupaten Dairi, Senior Muhammadiyah Kabupaten Dairi Sumantra Solin dan orang tua peserta khitan massal. 

Ketua PK IMM FIS UINSU yang juga merupakan Ketua pelaksana Radja Juan Poda Pasaribu dalam laporannya menyampaikan bahwa Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah mempunyai tanggung jawab yang dinamakan trilogi kader yaitu, relegiusitas, intelektualitas, dan humanitas.

“di momen ini kami akan melaksanakan tugas kami yang dinamakan humanitas. Dimana kami terjun langsung ditengah-tengah masyarakat untuk kepentigan umat, dan  untuk mencapai tujuan Muhammadiyah sendiri” ucapnya
“untuk pelaksanaan khitanan massal saat ini PK IMM FIS UIN SU bekolaborasi dengan PDM Kabupaten Dairi serta PDPM Kabupaten Dairi dengan menggandeng tim medis dari Rumah Khitan Bersama dari Medan yang berjumlah 16 orang) dan di bantu 2 orang tenaga medis dari Kabupaten Dairi”tambah Radja.

“peserta yang mengikuti khitanan massal saat ini berjumlah 108 orang yang terdiri dari 68 orang Laki laki dan 40 orang perempuan yang merupakan anak didik SD/SMP Muhammadiyah Kabupaten Dairi serta warga dari beberapa kecamatan yang ada di Dairi”terangnya
Ketua PDM Kabupaten Dairi dalam sambutannya menyampaikan apresiasinya kepada PK IMM FIS UINSU yang sudah bekerja keras sehingga kegiatan ini dapat terlaksana
“saya sangat terharu kepada adik adik Mahasiswa dimana mereka dengan semangat dan yakin untuk melaksanakan acara khitanan massal di lingkung SD/SMP Muhammadiyah ini dengan menghadirkan tim medis (dokter) dari Medan serta dapat bekerja sama dengan PDM dan PDPM Kabupaten Dairi”ucapnya.
“Saya bangga,dimana mereka masih mahasiswa yang nota benenya adalah belajar,akan tetapi dengan jiwa semangat dan rasa peduli kepada sesama, mereka mengabdikan diri untuk melaksanakan kegiatan khitanan massal yang merupakan untuk kepentingan/kemaslahatan ummat” tambahnya dengan semangat. 
Hal senada juga disampaikan oleh ketua PDPM Kabupaten Dairi Heri Murdani Kaloko, SP bahwa khitanan massal yang dilaksanakan saat ini merupakan gagasan dari anak mahasiwa PK IMM FIS UINSU yang berkolaborasi dengan PDM serta PDPM Kabupaten Dairi.
“kegiatan khitanan massal dari Muhammadiyah sudah beberapa kali kita laksanakan di Dairi,dan pada kesempatan saat ini kembali kita laksanakan dengan di motori dari adik adik Mahasiswa,semoga acara khitan massal ini berjalan dengan baik dan lancar serta mendapatkan Ridho dari Allah SWT”ucapnya
Bupati Dairi, Dr. Eddy Keleng Ate Berutu  hadir di acara khitan massal ini adalah untuk membuka langsung serta juga ikut memberikan secara langsung berupa sarung dan hijab kepada para anak-anak peserta yang ikut dalam acara khitanan massal tersebut.

Dalam sambutannya, Bupati Dairi Eddy Keleng Ate Berutu berharap dengan di khitannya anak-anak ini akan mendapat rahmat dan ridho dari Allah SWT serta berharap seluruh peserta khitanan ini kelak akan menjadi anak-anak generasi penerus bangsa yang sholeh.
“Khitanan bagian dari tanggung jawab orang tua dan tanggung jawab kita bersama untuk menuntaskan salah satu kewajiban dalam umat beragama, serta membantu masyarakat dalam menjaga kesehatan anak-anak generasi yang kurang mampu”, ujarnya.

Eddy Keleng Ate Berutu menyampaikan dirinya sangat mendukung dan mengapresiasi kegiatan ini karena kegiatan ini banyak memberikan manfaat yang langsung diterima masyarakat.
Di akhir acara Bupati Dairi di dampingi Ketua PDM Dairi, Ketua PDPM Dairi, Ketua PK IMM FIS UINSU, Camat Sidikalang dan beberapa undangan melihat langsung proses khitanan massal yang dilaksakan di Gedung SD Muhammadiyah Kabupaten Dairi. 
Acara berjalan dengan lancar dan kondusif.

(R. Berampu/IP/SPOL)
×
Berita Terbaru Update